Kami disini untuk membantu
Jika ente ada kesulitan dengan panduan yang ada, jangan ragu untuk tanya2 sob. Ente bisa:- Request support via messenger (gratis), insyaAllah akan kami pandu.
- Ente juga bisa pesan jasa instalasi disini (berbayar), lebih hemat waktu.
Shuriken 4 dibekali dengan fitur export ke Hugo. Mengisi konten di penyedia layanan hosting static html seperti netlify menjadi pekerjaan yang mudah. Shuriken membantu membuat konten berbasis gambar dan bisa diinstal bahkan tanpa menggunakan hosting/server. Kita bisa memanfaatkan Laragon untuk menjalankan shuriken, import data dan kemudian export ke netlify via Hugo. Berikut langkah-langkahnya.
1. Download Hugo sesuai dengan versi OS yang digunakan, untuk tutorial ini menggunakan Windows. Caranya kunjungi alamat https://github.com/gohugoio/hugo/releases , kemudian geser mouse ke bawah temukan hugo_extended_0.76.2_Windows-64bit.zip.
2. Buka Windows explorer, di direktori C:// bikin folder baru dengan nama Hugo
3. Di dalam folder Hugo, bikin folder lagi dengan nama bin
4. Di dalam folder bin, paste file Hugo yang sudah di download sebelumnya
5. Kemudian extract file tersebut
6. Masih di direktori yang sama, klik kanan pada layar kemudian pilih terminal
7. Di dalam terminal, mulai create site baru dengan perintah (1)
hugo new site proyek-baru
berhasil create site baru (2)
8. Pindah ke direktori site baru dengan perintah
cd proyek-baru
9. Instal theme yang diinginkan, untuk tutorial ini menggunakan theme hugo-theme-minos, langkah pertama ketik
cd themes
10. Kemudian lanjut dengan perintah
git clone --depth 1 https://github.com/carsonip/hugo-theme-minos
11. Buka Explorer, edit config.toml yang berlokasi di c://hugo/bin/proyek-baru
12. Edit config.toml dengan notepad++ atau sublime text. Edit baseURL dengan url domain netlify yang akan di deploy (1) ganti title dengan judul web yang diinginkan (2) tambahkan konfigurasi theme sesuai nama theme yang sudah diinstal (3), kemudian simpan perubahan.
13. Masuk ke folder content yang berlokasi di c://hugo/bin/proyek-baru/content (1), kemudian buat folder baru dengan nama posts (2)
14. Isikan folder posts dengan konten hasil export hugo shuriken
15. Di terminal lanjut dengan perintah (1)
hugo
perintah ini akan membuat folder public secara otomatis (2)
16. Buka akun netlify
17. Di dashboard utama netlify, drag dan drop folder public (1) kedalam kolom yang disediakan (2)
18. Berhasil deploy site ke netlify
19. Ganti nama site dengan cara pilih site settings (1)
Di layar berikutnya, di tab general – site details (2) pilih change site name (3)
20. Di layar berikutnya, tuliskan nama site sesuai dengan nama yang sudah disiapkan sebelumnya. kemudian klik save
21. Berhasil deploy di netlify
Kami disini untuk membantu
Jika ente ada kesulitan dengan panduan yang ada, jangan ragu untuk tanya2 sob. Ente bisa:- Request support via messenger (gratis), insyaAllah akan kami pandu.
- Ente juga bisa pesan jasa instalasi disini (berbayar), lebih hemat waktu.